Cara Membuat Cilok Enak dan Halal
Cara Membuat Cilok Enak dan Halal, Sumber : Resep-Komplit |
Cara Membuat Cilok - Persiapan Bahan
Bahan-bahan Membuat Cilok- 200 gram tepung terigu
- 200 gram tepung kanji
- 1 sendok teh kaldu bubuk
- 2 siung bawang putih
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 2 batang daun bawang
- 1 sendok teh garam
- 400 ml air
- 150 gram kacang tanah
- 1 sendok teh gula pasir
- 1 sendok teh cuka
- garam dan air secukupnya
Cara Membuat Cilok - Cara Membuat Bumbu Kacang
- Goreng kacang tanah sebentar saja, kemudian angkat dan tiriskan.
- Haluskan kacang tanah yang sudah Anda goreng tadi, lalu masukkan cuka, gula pasir, air dan garam sambil diaduk-aduk sampai rata.
- Anda boleh memasukkan sedikit cabai yang sudah dihaluskan.
Cara Membuat Cilok - Cara Membuat Cilok
- Campurkan tepung terigu dan tepung kanji sambil diayak, kemudian masukkan daun bawang dan bawang putih yang telah dihaluskan.
- Panaskan 400 ml air, tambahkan garam, merica bubuk dan garam, masak sampai mendidih
- Masukkan air panas tadi ke dalam campuran tepung kanji dan tepung terigu sedikit demi sedikit sambil diaduk dan diuleni sampai rata dan mudah dibentuk.
- Ambil sedikit adonan dan bentuk bundar (cilok) sampai adonan itu habis.
- Rebus cilok-cilok yang telah Anda bentuk tadi ke dalam air mendidih sampai matang, tandanya sampai ciloknya mengapung.
- Sajikan cilok yang sudah matang dengan bumbu kacang yang telah Anda buat sebelumnya.
Artikel berjudul Cara Membuat Cilok Enak dan Halal dengan rating 4.5 adalah HAK CIPTA Agun Gunawan dan telah mendapatkan perlindungan dari Google . Anda dapat menjiplak dan atau mempublikasikan kembali sebagian atau keseluruhan artikel Cara Membuat Cilok Enak dan Halal dengan syarat menyertakan LINK DOFOLLOW AKTIF menuju blog ini. Terima Kasih!
Dapatkan Update Artikel Gratis Via Email!
Mungkin Anda tertarik membaca artikel lainnya: